https://ejournal.uinsgd.ac.id/index.php/ReligioTransdis/issue/feed ReligioTransdis: Jurnal Kajian Agama Lintas-Bidang 2023-07-03T04:18:51+00:00 Abdul Wasik abdulwasik@uinsgd.ac.id Open Journal Systems <p>ReligioTransdis: Jurnal Kajian Agama Lintas-Bidang adalah jurnal akademik yang mendorong pemahaman mendalam tentang agama melalui pendekatan lintas-bidang yang inovatif. Jurnal ini menjadi wadah bagi peneliti, akademisi, dan praktisi agama untuk berbagi pengetahuan dan gagasan terbaru dalam kajian agama yang melibatkan berbagai disiplin ilmu. Dengan integrasi yang kuat antara bidang ilmu, jurnal ini mendorong pemikiran kritis, analisis holistik, dan kolaborasi lintas disiplin dalam mengungkap dinamika agama dalam berbagai konteks sosial dan budaya. ReligioTransdis berkomitmen untuk memperkaya perspektif dan pemahaman kita tentang agama dalam dunia yang terus berubah. Bergabunglah dengan kami dan berkontribusilah dalam menciptakan wawasan baru tentang peran agama dalam masyarakat modern.</p> https://ejournal.uinsgd.ac.id/index.php/ReligioTransdis/article/view/186 Cadar, Hijab, dan Burqa dalam Al Quran: Analisis Tafsir Maudhu'i 2023-06-26T06:09:07+00:00 Sarpika fsarpika@gmail.com Sani Jamilah sanijamilah25@gmail.com Wajdi Hanif Abdurrahman wajdimhanif@gmail.com Tengku Faisal Rahman tengkufrahman@gmail.com <p>Islam mengajarkan umatnya untuk menutup aurat sesuai dengan syariatnya, seperti cadar, jilbab dan burqa merupakan salah satu alat untuk menutup aurat, namun cadar dan burqa sering kali menjadi permasalahan di era kontemporer ini, bahkan di negara non- muslim, orang yang memakai cadar dianggap sebagai terorisme yang mana wanita bercadar dianggap sebagai radikal. Sehingga permasalahan ini menjadi bahan penelitian yang menarik untuk diteliti. Permasalahan mengenai cadar, hijab dan burqa ini merupakan masalah yang harus dipecahkan, karena sangat berdampak pada kaum muslimah. Kajian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pandangan Islam terhadap cadar, hijab dan burqa dalam Al- Qur’an. Kajian ini menggunakan metode <em>maudhu’i</em> untuk mengkaji asbabul nuzul, pendapat para mufasir, muhasabah dengan ayat, dan muhasabah surat dengan surat. Peneliti mendapatkan hasil bahwa cadar dan burqa merupakan hal yang sunah, sedangkan hijab merupakan hal yang wajib bagi wanita. Adapun manfaat dari penelitian ini ialah dapat menambah wawasan terkait permasalahan hijab, cadan dan burqa serta bagiamana perspektif Al-Qur’an dalam menyikapi permasalahan tersebut.</p> 2023-06-24T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2023 SettingsSarpika https://ejournal.uinsgd.ac.id/index.php/ReligioTransdis/article/view/199 Globalisasi dalam Perspektif Islam (Analisis Kajian Tafsir Maudhu'i 2023-06-28T15:40:54+00:00 Septia Hadi Rizqia ikirizkia2@gmail.com Yuga Dasilva Hafat Alattas yugadasilva@gmail.com Talitha Nadhira Wibisono talthanadhirawibisono@gmail.com Siti Nurqalisah sqalisah@gmail.com <p>Tulisan ini bertujuan membahas pandangan Islam melalui Al-Qur’an mengenai fenomena globalisasi. Dimana era globalisasi ini membawa berbagai kemudahan kepada umat manusia, dengan karakterisitik utamanya yaitu percepatan. Namun pada realitanya globalisasi ini tidak sepenuhnya berdampak positif. Rusaknya moral, bahkan lunturnya nilai-nilai keagamaan merupakan sedikit dari banyaknya dampak negatif globalisasi. Globalisasi yang diusung oleh Amerika ini bermaksud menghegemoni dunia. Tentunya hal ini menjadi masalah bagi umat Islam, dimana umat Islam ini sangat menjunjung tinggi kasih sayang dan nilai-nilai yang luhur. Maka sangatlah penting untuk mengetahui bagaimana pandangan Islam khususnya Al-Quran dalam memandang fenomena ini. Metode yang digunakan dalam mengungkap fenomena ini dalam Al-Qur’an ialah metode tafsir <em>maudhu’i, </em>yaitu dengan cara mengumpulkan seluruh ayat yang setema kemudian dijelaskan dengan meninjau aspek sebab turunnya ayat (<em>asbabun nuzul</em>) dan keterkaitan antar ayat (<em>munasabah</em>). Selain itu penelitian ini juga melibatkan analisis kepustakaan yaitu dengan meneliti semua referensi yang relevan dengan penelitian ini. Dalam bahasa Arab istilah globalisasi dikenal dengan <em>‘aulamah. </em>Dalam Al-Qur’an tidaklah ditemukan ayat yang secara spesifik membahas mengenai globalisasi ini. Namun dalam Al-Qur’an terdapat suatu konsep yang sekilas mirip dengan globalisasi yaitu konsep kesejagatan (<em>‘alamiyyah</em>). Hal ini tidaklah tepat secara mutlak karena pada realitanya terdapat perbedaan yang sangat mendasar antara globalisasi dengan <em>‘alaamiyyah</em></p> 2023-05-24T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2023 Septia Hadi Rizqia, Yuga Dasilva Hafat Alattas, Talitha Nadhira Wibisono, Siti Nurqalisah https://ejournal.uinsgd.ac.id/index.php/ReligioTransdis/article/view/198 Pemahaman Feminisme dan Gender dalam Islam melalui Pendekatan Tafsir Maudhu'i 2023-07-03T04:18:51+00:00 Sopa Masfufah masfufahsopa@gmail.com Sinta Bela Sintasr78001@gmail.com Taufik Rahman Taupik310301@gmail.com Mumtaz Zaki Muhammad zakimumtaz@gmail.com <p><em>Abstract : Feminism is a social movement that seeks to achieve gender equality through the rejection of discrimination, oppression and stereotypes related to gender. This study uses a qualitative approach with literature analysis and secondary data collected from academic sources and related research reports. This research sheds light on the history of the feminist movement, including its early struggles for basic rights such as the right to vote, the right to education, and the right to free speech. In addition, this research also reviews the progress made by the feminist movement in creating social change that is more inclusive and just. The research focus includes the role of feminism in changing people's perceptions of gender, promoting economic equality, overcoming gender-based violence, and promoting public policies that favor gender equality. The results of the research show that feminism has made a significant contribution to social change and awareness of gender injustice</em>.</p> 2023-07-03T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2023 Sopa Masfufah, Sinta Bela, Taufik Rahman, Mumtaz Zaki Muhammad https://ejournal.uinsgd.ac.id/index.php/ReligioTransdis/article/view/200 Menjelajahi Pluralisme dalam Islam melalui Pendekatan Tafsir Maudhu'i 2023-06-29T10:07:28+00:00 Tsiqa Syafura S Syarafina syarafina160303@gmail.com Aziz Syu’ban syubanaziz86@gmail.com Karlina Yuli Yulikarlina2003@gmail.com Fernanda Syams Ziyad ziyadfernanda@gmail.com <p>Penelitian ini meneliti tentang pluralisme yang membahas cara pandang agama Islam terhadap keberagaman dan upaya untuk menciptakan keharmonisan dalam perbedaan agama. Kami menjadikan Al-Quran,&nbsp; hadis serta perkataan para ulama tentang keberagaman sebagai sumber-sumber utama dalam penelitian ini. Hasil penelitian ini menekankan betapa pentingnya berdialog dan saling memahami dalam menciptakan lingkungan yang ramah terhadap semua orang. Penelitian ini juga memberikan pemahaman yang lebih baik tentang cara pandang Islam terhadap keberagaman dan mendorong terciptanya perdamaian di antara masyarakat yang memiliki beragam keyakinan. Dalam penelitian ini, digunakan pendekatan tafsir tematik atau maudhu'i dengan mengumpulkan ayat-ayat yang terkait pluralisme, mengungkapkan latar belakang turunnya ayat terkait pluralisme dan juga hubungannya dengan ayat-ayat lain dalam Al-Qur'an serta melengkapi penjelasan dengan mengutip hadis-hadis yang berkaitan dengan pluralisme.</p> 2023-06-24T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2023 Tsiqa Syafura S Syarafina, Aziz Syu’ban, Karlina Yuli, Fernanda Syams Ziyad https://ejournal.uinsgd.ac.id/index.php/ReligioTransdis/article/view/202 Membedah Konsep Radikalisme dan Terorisme dalam Perspektif Al-Qur'an 2023-06-29T13:25:39+00:00 Lestari Serli serlilestari850@gmail.com Hardiansyah Sandi sandihardiansyah283@gmail.com Jukhoriah Syintia junhofoi@gmail.com Khoiro Yuristal yuristalkhoiro30@gmail.com <p>Terorisme dan radikalisme telah memberikan dampak signifikan bagi dunia dalam beberapa dekade terakhir. Fenomena ini menjadi ancaman serius bagi keamanan nasional, stabilitas sosial, dan perdamaian global. Namun, terdapat pandangan bagaimana ajaran agama Islam memandang terorisme dan radikalisme. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk memberikan gambaran umum mengenai terorisme dan radikalisme, sekaligus menelusuri perspektif Al-Qur'an mengenai masalah ini. Penelitian ini menggunakan metode tafsir maudhu'i yang menganalisis konteks historis dan pemahaman ayat-ayat Al-Qur'an untuk menemukan jawaban. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tidak ada ayat Al-Qur'an yang mendorong tindakan terorisme dan radikalisme. Sebaliknya, kelompok-kelompok tertentu kurang memahami dengan baik firman Allah SWT. Tujuan penelitian ini adalah untuk memperluas pengetahuan dan menggali perspektif Al-Qur'an mengenai terorisme dan radikalisme.</p> 2023-06-05T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2023 Lestari Serli , Hardiansyah Sandi , Jukhoriah Syintia , Khoiro Yuristal