STRUKTUR NADZAM DALAM KITAB AR-RAHABIYAH KARYA ABI ABDILLAH

Main Article Content

Asep Supianudin
Laila Nurlatifah

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perubahan wazan pada nadzam Ar-Rahabiyah, serta mengetahui perubahan bentuk qafiyah pada setiap baitnya. Metode yang digunakannya, ialah metode deskriptif dengan kajian ilmu 'arudl dan qawafi. Data penelitiannya berupa bait nadzam Ar-Rahabiyah karya Abi Abdillah. Teknik pengumpulan datanya dengan teknik mencatat. Hasil penelitiannya dapat disimpulkan bahwa nadzam Ar-Rahabiyah yang menggunakan bahar rajaz mengalami perubahan wazan pada bagian ‘arudl dan dlarabnya, yang dipengaruhi oleh adanya ‘illat dan zihaf. Adapun qafiyah pada nadzam Ar-Rahabiyah ini, dipengaruhi oleh jenis baitnya yang dinamakan bait masytur muzdawaj.

Article Details

Section
Articles